ethics-publication

Etika publikasi

  1. Penulis menyampaikan karya tulis secara akurat, objektif dan sesuai dengan signifikansinya. Artikel sudah memuat metodologi, mengikuti panduan etika yang sesuai, memiliki hasil yang disajikan dengan jelas dan mendukung kesimpulan, serta menyertakan referensi artikel yang relevan.
  2. Penulis harus memastikan bahwa artikel sepenuhnya asli dan jika penulis telah menggunakan karya dan/atau kata-kata orang lain yang telah dikutip dengan tepat.
  3. Penulis hanya mengirimkan satu artikel untuk satu jurnal saja untuk menghindari publikasi ganda, berlebihan maupun bersamaan
  4. Menuliskan rekan penulis lainnya yang telah memberikan kontribusi signifikan pada konsepsi, desain, pelaksanaan, atau interpretasi dari penelitian yang dilaporkan. Penulis utama harus memastikan bahwa penulis kedua, ketiga dan sekanjutnya telah melihat dan menyetujui versi akhir artikel ini dan telah menyetujui pengajuannya untuk publikasi
  5. Ketika penulis menemukan kesalahan atau ketidaktepatan yang signifikan dalam karyanya yang diterbitkan, menjadi kewajiban penulis untuk segera memberitahu editor jurnal dan bekerja sama untuk menarik kembali atau memperbaiki artikel tersebut.