OPTIMALISASI KONTEN KREATIF PADA MEDIA SOSIAL SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN CITRA HOTEL XYZ CILEUNYI BANDUNG
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis optimalisasi konten kreatif pada media sosial sebagai strategi untuk meningkatkan citra Hotel XYZ yang berlokasi di Cileunyi, Bandung. Dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan manajemen dan tim pemasaran, observasi aktivitas media sosial, serta dokumentasi konten yang diunggah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konten kreatif berupa foto, video, dan storytelling mampu meningkatkan kesadaran dan persepsi positif konsumen terhadap Hotel XYZ. Meskipun demikian, frekuensi dan konsistensi dalam mempublikasikan konten masih perlu ditingkatkan agar engagement dengan audiens lebih maksimal. Faktor pendukung optimalisasi konten meliputi lokasi strategis hotel yang dekat dengan pintu keluar Tol Cileunyi dan kesadaran manajemen terhadap pentingnya pemasaran digital.Penelitian ini menyarankan agar Hotel XYZ mengembangkan strategi konten yang lebih terstruktur dan variatif, meningkatkan kapasitas tim pemasaran melalui pelatihan, serta memanfaatkan platform media sosial seperti TikTok dengan optimal. Dengan demikian, konten kreatif pada media sosial dapat berperan efektif dalam memperkuat citra serta meningkatkan daya saing Hotel XYZ di pasar perhotelan yang semakin kompetitif.
Kata Kunci : Konten Kreatif, Media Sosial, Citra Merek, Hotel